02

Mar

Tips Jeli Belanja Buku Melalui E-Commerce

Sumber : rupixen.com

E-commerce pada era ini menjadi sebuah fasilitas penyedia jasa yang baik secara langsung ataupun tidak langsung berpengaruh terhadap bagaimana kehidupan sosial masyarakat terbentuk. Pola kebiasaan yang mulai berkembang dan beradaptasi menjadi era digital membawa e-commerce sebagai salah satu fasilitas yang menuntut masyarakat terlibat aktif didalamnya. Kehidupan perlahan mulai beralih dari penjualan tatap muka langsung menjadi serba digital hanya dalam genggaman tangan. Selain lebih praktis, melalui fasilitas digital masyarakat menjadi lebih fleksibel dalam memanfaatkan fasilitas yang ada, bahkan dapat lebih luas menjangkau dan menyeleksi setiap penawaran yang tersedia.

Buku juga merupakan salah satu hal yang tidak bisa lepas dari kebutuhan hidup masyarakat sosial. Terlepas dari apa dan bagaimana status seseorang, segelintir masyarakat tentu masih mendapat tuntutan secara wajib untuk terus berkutat dengan buku, utamanya akademisi seperti halnya mahasiswa. Sebagai seorang akademisi, entah buku apa yang wajib kita cari sebagai bahan referensi, baik berupa soft file ataupun cetak, tentu akan banyak pertimbangan untuk melakukan transaksi jual beli melalui fasilitas e-commerce yang tersedia. Meski begitu, e-commerce hadir tidak serta merta sepenuhnya mampu memberi fasilitas kemudahan dengan gamblang. Butuh kejelian dalam memanfaatkan agar e-commerce nantinya tidak hanya memfasilitasi akan tetapi juga mampu memberi fasilitas hasil yang optimal dan memuaskan.

Beberapa hal yang patut diperhatikan secara jeli dalam membeli buku melalui e-commerce yakni; pemilihan media yang kredibel, melakukan riset perbandingan, cek secara detail dan jeli deskripsi produk dan ulasan jika tersedia, dan usahakan membeli hanya produk original. Pertama, usahakan cari media e-commerce yang memang benar jelas kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan. Media e-commerce bisa beragam bentuknya, mulai dari aplikasi, website resmi, atau juga official store media sosial, atau biasa juga tersedia fasilitator seperti reseller ataupun book store lelang yang menyediakan harga miring dengan kualitas yang juga sama baiknya. Setelah mendapati beberapa calon media yang sesuai, maka lakukan perbandingan dengan pertimbangan kecocokan akan preferensi, kenyamanan dan kemudahan penggunaan media, serta range harga. Selain menyortir beberapa hal melalui riset perbandingan, pastikan juga kelayakan buku melalui ulasan pengguna dan deskripsi detail yang tercantum. Adapun poin yang terakhir tak kalah penting, usahakan untuk membeli buku versi original, selain sebagai apresiasi terhadap penerbit dan penulis, buku original juga akan lebih terjamin kualitas dan kelayakannya.

Harapannya dengan memahami kejelian dalam melakukan transaksi buku melalui e-commerce, kita mampu memaksimalkan fasilitas di era digital, disamping juga mendapatkan buku yang lebih layak untuk dipahami baik secara konten, kualitas, dan kredibilitas sehingga mampu meningkatkan effort lebih bagi kita untuk secara intens meningkatkan minat literasi dan memanfaatkan sumber ilmu yang tersedia. ((Dziyaaul Hubbi Arsyad)