Jl. Semolowaru no. 45 Surabaya
Jl. Semolowaru no. 45 Surabaya
Agust
Surabaya - Di era digital, media sosial sudah
menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Ini tidak
hanya berfungsi sebagai sarana komunikasi antar individu, tetapi juga sebagai
jembatan penting antara brand dan konsumen. Platform seperti Instagram,
Facebook, Twitter/X, dan TikTok memungkinkan brand menjangkau khalayak yang
lebih luas, membangun hubungan yang lebih dalam dengan konsumen, dan
meningkatkan kesadaran merek secara signifikan.
Menghubungkan brand dan konsumen di media sosial
memungkinkan brand berkomunikasi langsung dengan konsumen. Melalui postingan,
komentar, dan pesan pribadi, brand dapat menjawab pertanyaan, dan merespons
keluhan konsumen dengan cepat. Interaksi langsung ini menimbulkan rasa
keakraban dan memperkuat kepercayaan konsumen terhadap brand.
Membuat konten kreatif untuk meningkatkan keterlibatan
konten yang kreatif kunci kesuksesan pemasaran media sosial. Brand harus terus
menciptakan konten yang menarik dan relevan untuk menarik perhatian audiensnya.
Video pendek, cerita interaktif, dan gambar menarik meningkatkan dan membuat
brand kita mudah diingat.
Memanfaatkan influencer dan kolaborasi merupakan strategi
efektif untuk meningkatkan brand awareness di media sosial. Influencer memiliki
banyak pengikut setia dan rekomendasi mereka dapat berdampak besar pada brand
kita. Media sosial telah mengubah cara brand dan konsumen berkomunikasi.
Sebagai jembatan penting antara brand dan konsumen, media sosial memungkinkan
interaksi langsung, memperkuat identitas brand, meningkatkan keterlibatan, dan
mengumpulkan umpan balik yang berharga.
Dengan strategi yang tepat dan konten kreatif, brand dapat memanfaatkan media
sosial untuk meningkatkan kesadaran brand, membangun kepercayaan, dan
mengembangkan hubungan yang lebih dalam dengan konsumen. Di era digital, media
sosial bukan lagi sekedar pilihan, namun menjadi kebutuhan bagi brand yang
ingin tetap relevan dan kompetitif di pasar. ( Octavia Putri )
Sumber :
Algifary
Izza. (2021). Media Sosial sebagai Jembatan Komunikasi
Rosti
Setiawati. Peranan Social Media dalam Meningkatkan Minat Beli Konsumen. Book
Chapter.