25

Apr

PENJAJAKAN KERJA SAMA PRODI ILKOM DENGAN VISION+

Senin (25/04/2022) Prodi Ilmu Komunikasi Untag Surabaya menggelar kerja sama dengan Vision+. Kerja sama ini dilaksanakan melalui zoom meeting, mengingat kondisi pandemi yang belum berakhir dan kebijakan PPKM yang masih berlaku. Acara tersebut dihadiri oleh Kepala  Prodi Ilmu Komunikasi, Himpunan Mahasiswa Himakota, serta dosen yang terlibat dalam acara tersebut.

Vision+ merupakan adalah layanan media streaming digital live TV dan Video On Demand (VOD) milik MNC Group yang telah resmi diluncurkan sejak 15 Januari 2020. Vision+  menginginkan konsumen mendapatkan pengalaman menggunakan sebuah aplikasi streaming yang dapat memfasilitasi kebutuhan akan hiburan sehari-hari dalam bentuk konten audio visual.

Menurut Kaprodi Ilkom Mohammad Insan Romadhan,S.I.Kom.,M.Med.Kom. dengan dilaksanakannya kerja sama ini targetnya untuk program MBKM agar mahasiswa yang mengambil peminatan broadcast punya pengalaman membuat film dan memahami proses atau alur bekerja di production house. “Jika dari vision+ nya sendiri mereka mengadakan Goes to Kampus dengan acara kampus day yang diadakan dibulan September. Kemudian untuk pelaksanaan kerjasama ini diperkirakan selama 1-2 tahun dan dibulan Mei diadakannya MOU (Momerandum of Understanding?,” papar Insan

Sedangkan menurut Fransisca Benedicta selaku dosen Ilkom Untag tujuan diadakan kerjasama ini selain untuk magang ternyata Vision+ juga membuka peluang lapangan pekerjaan bagi mahasiswa ilkom untag yang telah melaksanakan magang di Vision+. Jadi ilmu juga didapat dan kesempatan bekerja juga didapat.

Resalatus yang merupakan mahasiswa Humas Himakota menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan karena Himakom punya acara ‘Bercerita Dalam Sinema’ yang merupakan turunan dari proker Seputar Dunia Perfileman, “Kaprodi Ilkom lalu membantu dengan memperluas menjadi kerjasama antar lembaga,” ucapnya. (SW)

 

Tags artikel