Jl. Semolowaru no. 45 Surabaya
Jl. Semolowaru no. 45 Surabaya
Jan
Surabaya – Thoriq Hilbram,
mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, berhasil
menorehkan prestasi kembali di ajang KBPP POLRI
JATIM CUP 2 2024. Dirinya unggul dengan meraih juara pertama dalam
perlombaan yang diadakan oleh Ketua Umum Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP
Polri), Dr. Evita Nursanty, pada tanggal 8-10 November 2024 lalu.
Melalui kompetisi ini, dirinya mampu membuktikan bahwa ia berhasil berprestasi
di bidang olahraga, khususnya olahraga taekwondo.
“Tujuan mengikuti lomba tersebut yang pertama
tentunya saya senang bertanding karena memang hobi saya, keinginan saya
memperoleh prestasi sebanyak-banyaknya selama saya kuliah di UNTAG dengan
tujuan untuk mengharumkan (dan) membanggakan nama kampus UNTAG Surabaya” ujar
Thoriq. Ia merasa sangat senang dan
bangga karena dirinya dapat memberikan prestasi dan membuktikan bahwa ia turut
andil dalam mengharumkan nama kampus UNTAG Surabaya.
Dalam hal perlombaan, Thoriq selalu menjunjung
nilai-nilai fair play. Dirinya juga
mengatakan, dalam kompetisi diperlukan sikap untuk saling menghormati satu sama
lain, agar dapat meminimalisir terjadinya gesekan antarpeserta. “Kalau dari
segi beladiri taekwondo (perlu untuk) menunjukkan keterampilan fisik. Taekwondo
juga menanamkan nilai-nilai disiplin, juga membentuk jiwa dan karakter”
tuturnya.
Semakin banyaknya peserta yang tertarik dan
berpartisipasi dalam lomba ini, diharapkan Lomba di KBPP POLRI JATIM CUP 2
dapat menjadi salah satu bentuk upaya untuk mendorong inovasi yang dapat
memberikan kontribusi nyata dalam mencetak generasi penerus yang berkualitas
pencapaian di masa depan. (Sabilaa
Husna/Nahnu)