Dr. Merry Fridha Tri Palupi, M.Si
Dr. Merry Fridha Tri Palupi, M.Si

Merry Fridha Tri Palupi atau biasa dipanggil Merry bergabung dengan Untag surabaya pada 2018. Ia menyelesaikan program doktor ilmu komunikasi dari Universitas Padjadjaran pada tahun 2016 dengan disertasi berjudul: “Relasi Kuasa dalam Makna Hijab Di Media, Analisis Metode Foucault Tentang Wacana Hijab di Majalah Noor Dan Instagram Hijabers Community”. Merry memiliki minat bidang keahlian Media & Gender Studies. Ia aktif melakukan penelitian-penelitian dengan paradigma kritis dan postmodern dan telah dipublikasikan baik Nasional maupun Internasional.  Buku pertamanya berjudul: Diskursus Hijab di Indonesia merupakan sintesis dari keingintahuannya terhadap historical hijab di Indonesia. 

merry.fridha@untag-sby.ac.id | NIDN: 0724048002 | NPP: 20150180789
Dr. Teguh Priyo Sadono, Msi
Dr. Teguh Priyo Sadono, Msi

Teguh Priyo Sadono akrab di sapa Teguh. Ia menyelesaikan program doktor ilmu sosial di Universitas Airlangga. Ia menaruh minat pada bidang komunikasi pemasaran. Saat ini Teguh menekuni profesi sebagai dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dan mengajar pada mata kuliah Komunikasi Pemasaran, Integrated Marketing Communication, Dasar-dasar Manajemen, Metodologi Penelitian Komunikasi. Selain itu Teguh juga produktif dalam menulis jurnal baik skala nasional maupun internasional.

teguh@untag-sby.ac.id | NIDN: 0327125902 | NPP: 20150190816
Dr. Bambang Sigit Pramono, S.Sos.,M.Si.
Dr. Bambang Sigit Pramono, S.Sos.,M.Si.

Memiliki nama Dr. Bambang Sigit Pramono, S.Sos.,M.Si. biasa dipanggil Bambang. Menyelesaikan studi S1 Ilmu Komunikasi (Jurnalistik) & S2 Ilmu Komunikasi di Universitas Dr.Soetomo Surabaya. Bambang juga telah menyelesaikan program Doktoral (S3) Ilmu Sosial di Universitas Merdeka Malang dengan judul disertasi “Simbol Komunikasi antara Pengurus dengan Anggota di Koperasi”. Bambang merupakan DPK atau pegawai negeri yang di perbantukan sebagai dosen. Sebelum menjadi dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Bambang merupakan pegawai di Dinas Koperasi & UMKM Prof. Jawa Timur jabatannya sebagai Widyaiswara Ahli Madya. Selain menekuni profesi sebagai dosen, Bambang juga menjadi dewan pembina di Yayasan Brawijaya Sertif yang berdiri tahun 2019,  sekaligus sebagai ketua pengurus dari Koperasi Jasa Wijaya Kusuma Malang. Kesibukan selain menjadi dosen, Bambang juga menjadi fasilitator di KJK (Koperasi Jasa Keuangan).

sigit99@untag-sby.ac.id | NIDN: 0005106017 | NPP: 20150210848
Drs. Edy Sudaryanto, M.I.Kom
Drs. Edy Sudaryanto, M.I.Kom

Drs. Edy Sudaryanto M.I.Kom, atau yang biasa dipanggil Edy, menempuh pendidikan sarjananya di Ilmu Pemerintahan FISIPOL Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Edy melanjutkan pendidikan magister di Ilmu Komunikasi Universitas Dr. Soetomo.Surabaya. Ia aktif menjadi dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Untag sejak tahun 1988. Edy juga aktif di berbagai kegiatan penyusunan kurikulum program studi. Selama karirnya sebagai dosen Edy menaruh minat pada bidang metode peneltian sosial dan komunikasi politik.

edysudaryanto@untag-sby.ac.id | NIDN: 0729126101 | NPP: 20130880165
Drs. Jupriono, M.Si
Drs. Jupriono, M.Si

D. Jupriono menyelesaikan studi S1 di Jurusan Sastra Indonesia IKIP Malang (saat ini berganti nama menjadi Universitas Negeri Malang). Ia menempuh studi magister di Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas dr. Soetomo, lulus pada tahun 2004. Pengajar yang akrab disapa Jupri ini produktif dalam menulis publikasi ilmia. Karya tulisnya telah banyak dimuat di jurnal maupun prosiding baik skala nasional maupun internasional. Atas dedikasinya yang tinggi dalam penulisan publikasi ilmiah, pada 2012 ia dianugerahi penghargaan sebagai dosen terpoduktif oleh Rektor Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Ia menaruh minat pada bidang kajian Critical Discourse Analysis, Komunikasi Politik, Semiotika Sosial/Politik, Kebahasaan dan Kesastraan. Ia juga aktif tergabung dalam beberapa asosiasi akademik seperti Asosiasi Penerbit Jurnal Ilmu Komunikasi Indonesia (APJIKI), Ikatan Sarjana Ilmu Komunikasi Indonesia (ISKI), Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi (ASPIKOM) Jawa Timur.

juprion@untag-sby.ac.id | NIDN: 0708096301 | NPP: 20610960474
A.A.I. Prihandari Satvikadewi, S.Sos., M.Med.Kom
A.A.I. Prihandari Satvikadewi, S.Sos., M.Med.Kom

A.A.I Prihandari Satvikadewi merupakan aktif sebagai dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya sejak tahun 2010. Ia menyelesaikan studi S1 di Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga Surabaya. Pada 2014 ia mendapatkan gelar masternya dari universitas yang sama, dengan tesis bertema diskursus autisme di media twitter. Vika, panggilan akrabnya,  menaruh minat pada beberapa bidang kajian seperti jurnalistik, radio, new media dan cultural studies. Di program studi Ilmu Komunikasi, vika mengampu beberapa mata kuliah seperti Penulisan Naskah Radio-Tv, Metodologi Penelitian Sosial, dan Seminar New Media. Sembari mengeluti kegiatan akademik, ia juga dikenal sebagai penulis fiksi dan puisi. Vika juga dikenal aktif melakuan advokasi terkait autisme, saat ini ia tercatat menjabat sebagai Wakil Ketua Yayasan Advokasi Sadar Autisme (ASA) Surabaya.

vika@untag-sby.ac.id | NIDN: 0703037404 | NPP: 20130100596
Dr. Hamim, S.Sos.,M.I.Kom
Dr. Hamim, S.Sos.,M.I.Kom

Hamim menyelesaikan studi S1 dan S2 pada jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Dr.Soetomo Surabaya. Ia mendapat beasiswa LPDP Kemendikbud dan saat ini sedang menempuh program Doktoral (S3) di Universitas Padjajaran Bandung. Sejak tahun 2013, ia menekuni profesi dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Ia menaruh peminatan pada bidang public relations komunikasi politik. Selain menjadi dosen, ia juga mengisi pelatihan mengenai public relations, kepribadian dan public speaking. Ia memiliki hobby dan ketertarikan pada motor retro klasik. 

hamim@untag-sby.ac.id | NIDN: 0715088101 | NPP: 20150130616
Drs. Widiyatmo Ekoputro, MA
Drs. Widiyatmo Ekoputro, MA

Widiyatmo Ekoputro akrab disapa Widi. Menyelesaikan studi S1 Admin Negara & S2 Admin Negara di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Widi memiliki ketertarikan pada bidang Public Speaking, Public Relations & MICE. Widi merupakan salah satu pendiri UKM Kesehatan yang ada di UNTAG Surabaya sekaligus menjadi pembina UKM. Semasa kuliah, ia pernah menjadi salah satu mahasiswa berprestasi yang mewakili kampus pada pertemuan mahasiswa berprestasi se-Indonesia di Universitas Bung Hatta Padang. Selain menekuni profesi sebagai dosen, Widi sering di minta untuk menjadi konsultan Public Speaking. Ia juga menerima job MC berbagai acara. Disela-sela padatnya jadwal mengajar, Widi aktif menjadi ketua takmir masjid & sudah 15 tahun menjadi pengurus RW.

widiyatmo@untag-sby.ac.id | NIDN: 0728046401 | NPP: 20130150698
Lukman Hakim, S. Fil., M. Phil
Lukman Hakim, S. Fil., M. Phil

Lukman Hakim merupakan salah satu pengajar Program Studi Ilmu Komunikasi yang memiliki latar belakang keilmuan di bidang Filsafat. Dosen yang akrab disapa Luqman ini aktif menjadi dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya sejak tahun 2016 lalu. Jenjang S1 maupun S2 ia tempuh di Program Studi Filsafat Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Tesis yang ia buat membahas mengenai konsep intuisi menurut Paryana Suryadipura dalam perspektif filsafat agama. Di Program Studi Ilmu Komunikasi,  ia mengajar beberapa mata kuliah seperti Etika Filsafat Komunikasi, Pengantar Antropologi  dan Pancasila.

lukman@untag-sby.ac.id | NIDN: 0703018802 | NPP: 20150160732
Mohammad Insan Romadhan, S.I.Kom.,M.Med.Kom
Mohammad Insan Romadhan, S.I.Kom.,M.Med.Kom

Mohammad Insan Romadhan merupakan alumni S1 Prodi Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Sembari bekerja sebagai Public Relations di salah satu perusahaan swasta di Surabaya, Ia juga menempuh S2 di Program Studi Media Komunikasi Universitas Airlangga Surabaya dan lulus pada tahun 2016. Aktif menjadi Dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Untag sejak tahun 2017. Banyak publikasi yang telah ditulis olehnya, baik itu berupa jurnal, book chapter dan prosiding. Insan juga aktif dalam pertemuan-pertemuan ilmiah baik dalam seminar nasional maupun internasional. Insan sempat menjabat sebagai Mutu TUK di LSP P1 Untag Surabaya dari tahun 2017-2021, dan saat ini dipercaya sebagai Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Periode 2021-Sekarang. Ia juga aktif sebagai pengurus ASPIKOM Jatim sejak 2019-sekarang. Selain itu dalam bidang akademik Insan berhasil memperoleh dana hibah penelitian maupun pangabdian dalam 6 tahun berturut-turut sejak dari tahun 2018-2023 baik itu dari Hibah Dikti maupun Hibah Perguruan Tinggi. Insan menaruh minat pada bidang Public Relations, Komunikasi Pemasaran Pemasaran dan Pariwisata serta Branding dengan fokus pada kajian pariwisata dan pelestarian budaya.

insanromadhan@untag-sby.ac.id | NIDN: 0708049002 | NPP: 20150170741
Beta Puspitaning Ayodya, S.Sos., M.A
Beta Puspitaning Ayodya, S.Sos., M.A

Beta Puspitaning Ayodya menempuh pendidikan S1 di Program Studi Sosiologi Universitas Gadjah Mada. Dosen yang akrab disapa Beta ini pernah bekerja di salah satu bank swasta di Indonesia. Ia melanjutkan kuliah S2 dengan mengambil Master di Ilmu Politik dan Pemerintahan dari Universitas Gadjah Mada. Ia menulis tesis S2 dengan topik politik yang berkaitan dengan Pemilu, khususnya Pemilihan Bupati Pasuruan tahun 2013 yang lalu. Saat ini, Ia menjadi salah satu dosen Prodi Ilmu Komunikasi di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya sejak tahun 2017. Di Progam Studi Ilmu Komunikasi, minat kajian Beta adalah Komunikasi Politik. Beta mengajar di mata kuliah Sistem Politik Indonesia, Komunikasi Politik,  Pengantar Antropologi, Opini Publik Propaganda.

betaayodya@untag-sby.ac.id | NIDN: 0708118701 | NPP: 20150170746
Dewi Sri Andika Rusmana, S.I.Kom.,M.Med.Kom.
Dewi Sri Andika Rusmana, S.I.Kom.,M.Med.Kom.

Dewi Sri Andika Rusmana, yang akrab dipanggil Dewi, menempuh pendidikan S1 di Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Merdeka, Malang.Dewi memiliki minat yang tinggi di bidang penyiaran. Minatnya yang tinggi pada bidang ini terus ia kembangkan, sembari kuliah S1 ia juga menjadi penyiar di salah satu stasiun radio swasta di Kota Malang. Guna memperluas pengetahuannya dibidang penyiaran dan komunikasi, ia kemudian melajutkan studi S2 di Prodi Media dan Komunikasi Universitas Airlangga, Surabaya, lulus pada tahun 2015. Selain bidang penyiaran; bidang kajian media massa juga menjadi kajian yang menarik minatnya. Di Prodi Ilmu Komunikasi ia mengampu beberapa mata kuliah seperti Penulisan Naskah Radio-Tv, Komunikasi Massa, Perencanaan Events dan Perkembangan Teknologi Komunikasi.

dewirusmana@untag-sby.ac.id | NIDN: 0704118803 | NPP: 20150170747
Muchamad Rizqi, S.I Kom., M Med.Kom
Muchamad Rizqi, S.I Kom., M Med.Kom

Muchamad Rizqi menempuh S1 di Prodi Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Ia melanjutkan S2 pada Prodi Komunikasi dan Media Universitas Airlangga Surabaya dengan peminatan Komunikasi Profesional. Pada 2016 ia meraih gelar M.Med.Kom dengan tesis yang berjudul: Pengaruh Pendekatan Klasik Komunikasi Organisasi terhadap Kinerja Karyawan di Lingkungan Rektorat Universitas 17 Agustus Surabaya. Saat ini ia menjabat sebagai Ketua Labroratorium Prodi Ilmu Komunikasi serta mengampu beberapa mata kuliah seperti Fotografi, Dasar-Dasar Kehumasan, Manajemen Humas, Media Relations, Human Relations dan Perkembangan Teknologi Komunikasi.

muchamadrizqi@untag-sby.ac.id | NIDN: 0714088601 | NPP: 20150170752
Irmasanthi Danadharta, S.Hub.Int., MA
Irmasanthi Danadharta, S.Hub.Int., MA

Irmasanthi Danadharta menyelesaikan studi S1 di Departemen Hubungan Internasional, Universitas Airlangga, Surabaya pada tahun 2010. Ia kemudian menempuh program master dalam bidang Development Studies dengan kosentrasi Women & Gender, di International Institute of Social Studies-Erasmus, Belanda dan lulus pada tahun 2011. Irma memiliki ketertarikan besar pada bidang kajian Cultural Studies, Women & Gender (Feminisme) dan Critical Studies. Di Prodi Ilmu Komunikasi ia mengampu beberapa mata kuliah seperti General English, Cybercrime dan Komunikasi Lintas Budaya.

irma.danadharta@untag-sby.ac.id | NIDN: 0720088703 | NPP: 20150170753
Herlina Kusumaningrum, S. Sos., MA
Herlina Kusumaningrum, S. Sos., MA

Herlina Kusumaningrum menempuh S1 di Prodi Sosiologi Universitas Trunojoyo Madura. Ia kemudian melanjutkan program S2 di Prodi Paska sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta dengan peminatan Ilmu Komunikasi dan Media. Pada 2017 ia meraih gelar M.A dengan tesis berjudul: Konstruksi Pemberitaan Kasus Korupsi Fuad Amin Imron Di Pers Lokal. Herlina merupakan dosen aktif Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang bergabung dengan Prodi Ilmu Komunikasi pada tahun 2018. Komunikasi Politik, Sosiologi Komunikasi, Online Journalism merupakan beberapa kajian yang menjadi minatnya.

herlinakusumaningrum@untag-sby.ac.id | NIDN: 0720099003 | NPP: 20150180774
Bagus Cahyo Shah Adhi Pradana, S. Sos., M. Med. Kom
Bagus Cahyo Shah Adhi Pradana, S. Sos., M. Med. Kom

Bagus Cahyo Shah Adhi Pradana atau akrab dipanggil Dana menyelesaikan studi S1 pada Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya dengan peminatan jurnalistik. Pada 2018 gelar M.Med.Kom diraihnya dari Universitas Airlangga Surabaya dengan tesis berjudul; Strategi Komunikasi Pemasaran Band Indie Humi Dumi Melalui Media Baru. Dana merupakan salah satu staf pengajar yang bergabung dengan Prodi Ilmu Komunikasi pada tahun 2018, ia memiliki ketertarikan pada bidang Public Relations dan Komunikasi Pemasaran.

baguspradana@untag-sby.ac.id | NIDN: 0717029201 | NPP: 20150180777
Amalia Nurul Muthmainnah, S. I. Kom., MA
Amalia Nurul Muthmainnah, S. I. Kom., MA

Amalia Nurul Muthmainnah atau yang akrab dipanggil Amal ini menempuh studi S1 Ilmu Komunikasi di Universitas Airlangga. Ia melanjutkan studi S2 pada program Master in Digital Communication Leadership dengan beasiswa Erasmus+. Program ini merupakan joint degree antara Universität Salzburg (Austria) dan Vrije Universiteit Brussel (Belgia). Di semester terakhir, Amal menjadi visiting researcher di Digital Media Research Center di Queensland University of Technology (Australia) untuk menyelesaikan thesisnya yang membahas tentang literasi digital di kawasan Asia Pasifik. Latar belakang akademik ini, disertai dengan pengalamannya sebagai jurnalis dan copywriter, menjadikan ruang lingkup pengajaran dan penelitiannya berfokus pada isu media dan jurnalistik, khususnya di era digital.

anmuthmainnah@untag-sby.ac.id | NIDN: 0702079401 | NPP: 20150190813
Doan Whidiandono, S. Sos., M. I. Kom
Doan Whidiandono, S. Sos., M. I. Kom

Doan Widhiandono atau yang akrab disapa Doan menempuh gelar sarjana dari Universitas Brawijaya Malang pada tahun 2001 dengan gelar Sarjana Sosial. Ia kemudian menempuh program master di Universitas Dr. Soetomo Surabaya jurusan Ilmu Komunikasi dengan penimatan Media dan saat ini Ia sedang menempuh kuliah Doktor di Universitas Airlangga Surabaya. Doan merupakan seorang jurnalis dan telah menggeluti profesi jurnalisnya sejak tahun 2002 hingga 2020 di PT. Jawa Pos, dan saat ini Ia juga menjadi seorang editor di Harian DI's Way sekaligus dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya prodi Ilmu Komunikasi.  

doanwidhi@untag-sby.ac.id | NIDN 0717037801 | NPP: 20150200829
Maulana Arief, S. Sos., M. I. Kom
Maulana Arief, S. Sos., M. I. Kom

Nama Aslinya Maulana Arief tapi biasa panggil dengan nama Donny Maulana. Setelah bertahun-tahun aktif pada dunia media dan jurnalistik, pada tahun 2020 ia resmi bergabung dengan prodi ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945. Pernah menjadi seorang penyiar di akhir era 90-an hingga awal tahun 2000-an, dari situlah ia mulai dipanggil dengan nama Donny Maulana. Selepas menjadi penyiar, mulai menekuni dunia jurnalistik hingga memenagi beberapa lomba karya jurnalistik di tingkat nasional. Sempat bergabung dengan BBC Indonesia, setelah itu di tahun 2010 menjadi komisioner KPID (Komisi Penyiaran Indonesia) Jawa Timur dan di tahun 2013 sempat menjadi ketua KPID Jatim. Lulusan S1 Ilmu Komunikasi Universitas Dr.Soetomo dan S2 Universitas Brawijaya Malang ini memiliki spesialisasi pada bidang media, journalism, media convergence & media regulation. Ia juga selalu tertarik dengan kajian tentang media survival karena menurutnya apapun bentuk media dan konten yang diproduksi selalu terkait dengan cara media bertahan hidup.

maulanaarief@untag-sby.ac.id | NIDN: 0729017801 | NPP: 20150200830
Fransisca Benedicta Avira Citra Paramita, S.I.Kom., M.Med.Kom
Fransisca Benedicta Avira Citra Paramita, S.I.Kom., M.Med.Kom

Fransisca Benedicta Avira Citra Paramita meraih gelar sarjana Ilmu Komunikasi dari Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya pada tahun 2017. Dosen yang akrab disapa Citra ini, pernah bekerja di salah satu perusahaan swasta di Indonesia sebagai Marketing Communications. Ia kemudian menempuh program master di Universitas Airlangga Surabaya jurusan Media dan Komunikasi dengan penimatan Media. Judul tesis yang iya pilih adalah Penerimaan Kelompok Milenial terhadap Transgender Sebagai Beauty Influencers dalam Akun YouTube Transgender. Citra lulus dari Universitas Airlangga Surabaya dan aktif menjadi dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya pada tahun 2021. Citra menaruh minat pada kajian gender, media dan cultural studies, fotografi, desain grafis,yang berfokus pada teknologi, gaya hidup, dan budaya. 

citraparamita@untag-sby.ac.id | NIDN 0730039601 | NPP: 20150210841
Nara Garini Ayuningrum, S. Tr. I.Kom., M.A
Nara Garini Ayuningrum, S. Tr. I.Kom., M.A

Nara Garini Ayuningrum, S.Tr.I.Kom., M. A. merupakan alumni S1 di Sekolah Tinggi Multi Media MMTC Yogyakarta. Dosen yang akrab disapa Nara ini melanjutkan kuliah magisternya di Program Studi Kajian Budaya Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Nara lulus dari Universitas Gadjah Mada dan aktif menjadi Dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya pada tahun 2021. Nara menaruh minat pada bidang gender dan media yang berfokus pada gaya hidup dan budaya.

naragarini@untag-sby.ac.id | NIDN 0714019501 | NPP: 20150210842
Dinda Lisna Amilia, S.Sos, MA
Dinda Lisna Amilia, S.Sos, MA

Dinda Lisna Amilia bekerja sebagai jurnalis di bidang pendidikan dan kesehatan di Jawa Pos, setelah menamatkan S1 nya di Universitas Jember. Pada 2015, dia mendapatkan penghargaan Outstanding Work in Journalism dari Singapore International Foundation untuk liputannya di bidang pendidikan, lalu melanjutkan S2 dengan jurusan Mass Communication and Journalism di University of Mysore, India. Pada 2017, Dinda mendapatkan penghargaan Pelajar Teladan dari KBRI Indonesia di New Delhi. Selepas S2, Dinda bekerja sebagai pengajar di Satuan Pendidikan Kerjasama Cambridge dan peneliti di The Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit pada project Transformasi. Sekarang Dinda mengajar di Ilmu Komunikasi Untag Surabaya dengan peminatan disrupsi media dan jurnalistik.

dindaamilia@untag-sby.ac.id | NIDN 0707098904 | NPP: 20150210843
Wahyu Kuncoro, ST., M.Med.Kom
Wahyu Kuncoro, ST., M.Med.Kom

Memiliki nama Wahyu Kuncoro, ST, M. Medkom, biasa dipanggil Wahyu. Menjadi dosen adalah cita-citanya sejak kecil sekaligus amanah dari kedua orangtuanya. Sebelum menjadi dosen tetap di Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya per Oktober 2021, Wahyu merintis karir sebagai wartawan hingga jabatan tertinggi sebagai Pemimpin Redaksi Harian Bhirawa. Selama menjadi wartawan, berbagai penghargaan tingkat nasional diraihnya termasuk di antaranya adalah Penghargaan Adinegoro yakni penghargaan tertinggi untuk wartawan yang diberikan PWI Pusat. Selain menekuni profesi sebagai dosen, wahyu juga aktif memberikan materi pelatihan penulisan dan jurnalistik di berbagai tempat. Pernah tercatat sebagai Anggota Dewan Pendidikan Kota Surabaya, dan menjadi pengurus di organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim, Pengurus Alumni Lemhannas Jatim dan sebagainya. Menyelesaikan pendidikan S1 di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, S2 di Magister Media Komunikasi Unair dan sekarang sedang menyelesaikan program Doktoral (S3) di Universitas Airlangga. Wahyu memiliki minat kajian yang tinggi terhadap persoalan dan perkembangan media dan jurnalisme.

wahyukuncoro@untag-sby.ac.id | NIDN 0725027202 | NPP: 20150210844
Kun Muhammad Adi, S.I.Kom., M.I.Kom
Kun Muhammad Adi, S.I.Kom., M.I.Kom

Kun Muhammad Adi menjadi dosen ilmu komunikasi di Universitas 17 Agustus Surabaya sejak tahun 2022. Mendapatkan gelar sarjana ilmu komunikasi pada tahun 2012 di Universitas Brawijaya. Kun mempertajam bidang ilmu media dengan menyelesaikan studi magister ilmu komunikasi konsentrasi manajemen media di Universitas Brawijaya pada tahun 2021. Saat ini fokus kajian yang sedang ia dalami seputar new media dan data science communication.

kunmuhammad@untag-sby.ac.id | NIDN 0707059403 | NPP: 20150220862
Hajidah Fildzahun Nadhilah Kusnadi, S.Sos., M.A
Hajidah Fildzahun Nadhilah Kusnadi, S.Sos., M.A

Hajidah Fildzahun Nadhilah Kusnadi, S.Sos., M.A merupakan alumni S1 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pada program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam. Dosen yang akrab disapa Hajidah ini, sejak di bangku sarjana aktif bekerja menjadi tim kreatif di salah satu Productions House. Ia juga pernah menjadi pengajar di salah satu SMK swasta di Bogor sebagai Broadcasting Teacher. Kemudian ia melanjutkan studi magisternya di Prodi Kajian Budaya dan Media Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Hajidah lulus dari Universitas Gadjah Mada dan aktif menjadi dosen di Universitas 17 Agustus 1945 sejak 2022. Hajidah menaruh minat pada bidang broadcasting, kajian film, cultural studies, media dan gender yang berfokus pada budaya dan gaya hidup.

hajidah.kusnadi@untag-sby.ac.id | NIDN 0716019401 | NPP: 20150220864
Pravinska Aldino, S.I.kom., M.I.Kom
Pravinska Aldino, S.I.kom., M.I.Kom

Pravinska Aldino, S.I.kom., M.I.Kom merupakan alumni S1 Universitas Muhammadiyah Malang program studi Ilmu Komunikasi. Dosen muda yang akrab dipanggil Dino ini kemudian melanjutkan studi S2 di Universitas Brawijaya dengan program studi yang sama. Selama aktif menjadi mahasiswa pernah mengikuti kegiatan kampus seperti HIMAKOM (Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi). Ia memiliki ketertarikan pada bidang Manajemen Media dan Jurnalistik"

pravinska@untag-sby.ac.id | NIDN 0724029405 | NPP: 20150220865
Moh. Dey Prayogo, S.I.Kom., M.I.Kom
Moh. Dey Prayogo, S.I.Kom., M.I.Kom

Moh. Dey Prayogo, S.I.Kom., M.I.Kom merupakan alumni S1 Ilmu Komunikasi di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Selama kuliah, Dey sapaan akrabnya, aktif di BEM fakultas dan Universitas serta sering mengikuti pertemuan antar mahasiswa nasional, Dey kemudian melanjutkan study S2 di Universitas Dr. Soetomo Surabaya sembari bekerja sebagai kepala bidang Marketing Komunikasi di salah satu perusahaan swasta. Setelah resmi bergabung menjadi Dosen UNTAG Surabaya, Dey menaruh minat pada bidang komunikasi politik, kajian semiotika, dan komunikasi massa.

Deyprayogo@untag-sby.ac.id | NIDN 0703059602 | NPP: 20150220869
Dona Rahayu Sugiharti, S.S., M.Hum
Dona Rahayu Sugiharti, S.S., M.Hum

Dona Rahayu Sugiharti merupakan Dosen Sastra Inggris yang juga turut mengampu di Prodi Ilmu Komunikasi Khususnya Mata Kuliah yang berkaitan dengan Bahasa Inggris. Ia merupakan alumni dari S1 Prodi Sastra Inggris Universitas Trunojoyo Madura. Pendidikan S2 ia tempuh di Universitas Airlangga Prodi Magister Ilmu linguistic. Aktif menjadi Dosen di Program Studi Sastra Inggris Untag Surabaya sejak tahun 2020. Sebelum berkarir menjadi Dosen, Dona pernah menjadi Public Relations di Politeknik 17 Agustus 1945 Surabaya yang sekarang menjadi Fakultas Vokasi sejak tahun 2014. Pada tahun 2018 -2020 Dona menjabat sebagai Kasubag Produksi dan Promosi di bagian Humas dan Protokoler Untag Surabaya. Selama berkarir menjadi dosen Dona aktif dalam berbagai pertemuan ilmiah tingkat nasional dan internasional, baik sebagai pemateri ataupun peserta. Selain itu Dona juga turut aktif dalam program Hibah baik itu dari Dikti ataupun Hibah Perguruan Tinggi. Dona menaruh minat pada bidang Linguistik dengan focus kajian Sociolinguistics. Dona juga merupakan Asesor Kompetensi dan menjabat di LSP P1 Untag Surabaya

Novan Andrianto, S.I.Kom, M.I.Kom.
Novan Andrianto, S.I.Kom, M.I.Kom.

Novan Andrianto atau akrab dipanggil Novan meraih gelar sarjana Ilmu Komunikasi dari IAIN Sunan Ampel Surabaya pada tahun 2013. Novan pernah bekerja dibeberapa perusahaan swasta, dan industri kreatif sebagai Tim Kreatif Desain, Asisten Produser, Videografer. Dosen yang mempunyai akun Instagram “novanandrianto” ini kemudian lulus menempuh program magister komunikasi di Universitas Dr. Soetomo Surabaya pada tahun 2015 dengan peminatan Media. Novan dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi memiliki minat penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Media, Branding dan Perfilman dengan fokus kajian pada Promosi Destinasi Pariwisata dan Film Dokumenter, sehingga banyak publikasi yang telah dihasilkan olehnya, baik dari jurnal, book chapter, dan prosiding internasional. Di Prodi Ilmu Komunikasi ia mengampu mata kuliah Komunikasi Visual dan Photography, Desain Grafis, Perkembangan Teknolog Komunikasi, dan MICE.

Email : novan@untag-sby.ac.id | NIDN: 0717119003 | NPP: 20150220876

novan@untag-sby.ac.id
Dia Puspitasari, S.Sos., M.Si
Dia Puspitasari, S.Sos., M.Si

Salah satu alumni Sosiologi UNAIR dan melanjutkan studi pascasarjana di UI  program studi Sosiologi. Ketertarikannya terhadap isu gerakan, komunikasi, dan gender melahirkan berbagai pengalaman (riset,organisasi, advokasi) dan prestasi (baik akademik maupun non akademik). Perempuan asli Surabaya ini telah menulis 2 buku, pertama berjudul “Gerakan Ekofeminisme di Rembang, Jawa Tengah” dan launching pada akhir tahun 2020 dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Tengah. Buku kedua di tahun 2021 dengan judul Ekonomi Kreatif dari Tinjauan Howkins. Dia pernah menjuarai Lomba Orasi di Tingkat Provinsi Jatim pada tahun 2016, di tahun yang sama Dia meraih penghargaan Soetandyo Awards and Scholarship FISIP UNAIR di peringkat ke-2 nasional dengan kompetitor  jenjang S1-S3 seluruh PTN-PTS di Indonesia. Selain itu, Perempuan yang juga menjadi koordinator advokasi Paguyuban PKL Gotong Royong di Kampus B UNAIR selama 2 periode ini pernah menjadi finalis Lomba Debat Nasional dengan topik “Eksistensi Perempuan di Era Globalisasi” di Universitas Negeri Padang pada tahun 2017. Dia menjadi salah satu Indonesian Delegate For Turkey Education Summit 2021 (The Futuristic of Leadership through Pancasila as an Education Fundamental). 

dia_puspitas@untag-sby.ac.id | NPP: 20150230885