Alumni Komunikasi dan Anggota DPRD Bangkalan Samsol Bagikan Masker Gratis ke Pedagang Pasar

Jumat, 17 April 2020 - 17:35:17 WIB
Dibaca: 909 kali

Alumni Komunikasi dan Anggota DPRD Bangkalan Samsol Bagikan Masker Gratis ke Pedagang Pasar

 

 

Ada pemandangan berbeda di Pasar Bundek, Desa Durin Timur, Kecamatan Konang. Kabupaten Bangkalan, Madura pada tanggal 15 dan 16 April 2020 lalu. Seorang tokoh muda berwajah ramah bersama sejumlah sejawatnya membagikan masker gratis kepada pedagang di pasar tersebut. Tokoh tersebut adalah Samsol Arif Royan, alumni Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP Untag Surabaya yang saat ini duduk sebagai Anggota Komisi C DPRD Bangkalan Fraksi Gerindra.

“Ini inisiatif pribadi saya untuk mencegah menyebarnya COVID 19,” kata Samsol yang resmi menyandang gelar Sarjana Ilmu Komunikasi September 2019 lalu. Ditambahkannya, jumlah masker yang disebar ada tak kurang dari 700 lembar, yang segera disambut antusias oleh para pedagang di Pasar Bundek. Pembagian masker ini sekaligus sebagai upaya sosialisasi mendukung kebijakan pemerintah untuk memutus rantai penularan virus Corona.

Pasar Bundek, Desa Durin Timur merupakan pasar terbesar di Kecamatan Konang dengan luas lahan sekitar 1,5 ha. Pasar ini juga merupakan salah satu pasar utama dari sekitar 29 pasar tradisional yang tersebar di Kabupaten Bangkalan. Sementara Desa Durin Timur, bagi Samsol memiliki arti penting karena merupakan tanah kelahirannya.  

Selain masker gratis, dalam aksi sosial tersebut juga dilakukan penyemprotan desinfektan secara menyeluruh di area pasar. “Dua langkah pencegahan penularan virus pandemik ini memang sangat dibutuhkan warga,” terang politikus yang juga mantan Presiden BEM Untag Surabaya tersebut. Ia menambahkan, semua sangat berharap wabah ini segera berlalu. Karena itu, semua pihak harus bersatu melawan Covid 19. (ap/hk)  


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya